Top up DANA via BRIMO atau BRI Mobile Banking memang cara paling mudah dibandingkan dengan fitur lainnya yang tersedia pada layanan Bank BRI.
Cara ini dirasa cukup mudah dan efisien karena cukup gunakan aplikasi BRIMO yang sudah terinstall di handphone, tanpa keluar rumah kita bisa melakukan transaksi kapanpun dan dimanapun.

Dilansir dari apa masalahmu, Selain OVO dan GoPay, DANA merupakan aplikasi dompet digital yang banyak digunakan dalam transaksi nontunai maupun nonkartu secara digital.
Aplikasi DANA Sendiri banyak digunakan untuk keperluan rumah tangga seperti membayar tagihan listrik, Pembayaran BPJS, Pengisian Token Listrik, Pembayaran PDAM, maupun pembelian voucher game.
Bahkan, DANA menyediakan fitur transfer antar bank secara gratis sebanyak 10 kali, tentunya agar kalian bisa melakukan transaksi dengan menggunakan DANA, kalian bisa ikuti langkah dibawah ini.
Cara Top Up DANA via BRIMO
Sebelum masuk ke tutorial cara pengisian saldo DANA, pastikan anda sudah mendownload aplikasi DANA di playstore, dan daftarkan nomor handphone yang ingin kalian daftarkan agar kalian bisa melakukan transaksi menggunakan DANA.
Sebelum kalian melakukan cara ini, pastikan kalian sudah mendownload aplikasi BRIMO di Playstore, pastikan handphone kalian sudah terhubung dengan internet.
Jumlah minum Untuk Pengisian Saldo DANA minimal Rp10.000
- Pastikan kalian sudah mendaftarkan diri ke BRI untuk mengaktifkan akun BRIMO
- Buka Aplikasi BRIMO
- Pilih Menu BRIVA
- Pilih Sumber DANA nomor rekening anda
- Kemudian Pilih Masukkan Baru
- Lalu, masukkan nomor Pembayaran BRIVA 88810 di ikuti dengan nomor handphone tujuan atau nomor dana kalian contoh : 888100838xxxxxxx
- Setelah itu pilih lanjut
- Pastikan informasi yang keluar di layar sudah benar sesuai dengan tujuan yang ingin kalian isi
- Setelah itu pilih Konfirmasi dan pilih Lanjut
- Lalu Masukkan Password BRIMO anda
- Tunggu beberapa saat dan Saldo DANA anda berhasil terisi
Cara diatas terbilang cukup mudah dan efisien karena kemudahan penggunaan dan simple membuat pengguna lebih terbantu.
Demikian informasi singkat mengenai cara top up dana via BRI Mobile Banking, semoga bermanfaat.